Teknologi Keamanan yang Penting untuk Digunakan Ketika Menggunakan Layanan Komputasi Awan Publik

Layanan komputasi awan publik telah menjadi pilihan populer bagi perusahaan untuk menjalankan aplikasi, maupun menyimpan dan mengelola data-data perusahaan. Namun, dengan meningkatnya ancaman keamanan siber, perusahaan perlu mengadopsi teknologi keamanan yang baik ketika menyewa layanan komputasi awan publik. Artikel ini akan membahas beberapa teknologi keamanan penting yang perlu digunakan oleh perusahaan saat menggunakan layanan komputasi awan publik.

Enkripsi Data

Enkripsi data adalah teknologi keamanan yang mendasar dan penting dalam menyewa layanan komputasi awan publik. Hal ini melibatkan pengubahan data menjadi bentuk yang tidak dapat dibaca tanpa kunci enkripsi yang tepat.

Dalam konteks layanan komputasi awan publik, data harus dienkripsi saat transit (ketika dikirim antara perusahaan dan penyedia layanan) dan saat istirahat (ketika disimpan di cloud).

Enkripsi end-to-end menggunakan protokol seperti Transport Layer Security (TLS) atau Secure Sockets Layer (SSL) penting untuk melindungi data dari pengintaian atau perubahan yang tidak sah.

Teknologi Keamanan Layanan Komputasi Awan Publik

Memilih penyedia layanan komputasi awan publik yang andal dan tepercaya sangat penting. Akan tetapi, perusahaan harus mengetahui kebijakan keamanan yang diterapkan oleh penyedia layanan.

Beberapa kebijakan yang perlu diperhatikan adalah penggunaan serangkaian teknologi keamanan pada setiap lapisan perimeter, pemanfaatan fasilitas pemantauan keamanan, serta langkah-langkah yang diambil oleh penyedia layanan dalam menangani setiap ancaman maupun pada saat terjadi insiden keamanan.

Dalam menyewa layanan komputasi awan publik, perusahaan harus memastikan bahwa penyedia layanan memiliki standar keamanan yang tinggi dan kepatuhan terhadap regulasi yang ketat.

Salah satu penyedia layanan keamanan komputasi awan publik yang andal dan terpercaya adalah DTrust. DTrust merupakan Cloud-centric MSSP yang menyediakan teknologi, proses, dan keahlian mumpuni untuk menangani serangan siber yang kompleks.

Dalam hal menangani serangan, DTrust dapat dengan cepat menghentikan serangan serta memulihkan sistem dan data kamu dengan 24x7x365 security monitoring. Jika kamu ingin mendiskusikan layanan atau berlangganan produk DTrust lebih dalam, silakan hubungi tim sales DTrust!

Keamanan Data dan Privasi

Selain keamanan sistem dan infrastruktur, perusahaan juga harus memerhatikan keamanan data dan privasi. Pengguna layanan harus memiliki kontrol yang memadai untuk mengamankan dan mengontrol akses ke data yang disimpan.

Keamanan data salah satunya dilakukan juga dengan melakukan enkripsi data saat transit dan istirahat. Enkripsi data dalam transit berarti data dienkripsi saat sedang ditransmisikan melalui jaringan. Hal ini menjadi penting untuk melindungi data sensitif dari akses yang tidak sah.

Enkripsi data dalam istirahat berarti data dienkripsi saat disimpan di server penyedia cloud. Dalam hal ini, jika seseorang berhasil mengakses server fisik, data tersebut akan tetap terlindungi karena tidak dapat dibaca tanpa kunci enkripsi yang benar.

Perusahaan juga harus memperhatikan kepatuhan hukum dan peraturan yang berlaku, seperti ISO 27001, PCI DSS, GDPR, Undang Undang Perlindungan Data Pribadi (UU PDP), maupun regulasi lain yang mengatur tentang aspek kepatuhan keamanan.

Mengabaikan keamanan data dan privasi dapat berdampak serius pada reputasi perusahaan dan berpotensi berakibat pada risiko hukum.

Manajemen Identitas dan Akses

Aspek keamanan lain yang perlu diperhatikan adalah manajemen identitas dan akses. Perusahaan harus memastikan bahwa hanya pengguna yang berwenang yang memiliki akses ke data dan aplikasi di lingkungan komputasi awan mereka.

Mengimplementasikan sistem otentikasi yang kuat, pengendalian akses berbasis peran, serta pemantauan aktivitas pengguna adalah langkah-langkah penting dalam menjaga keamanan akses pada layanan komputasi awan publik.

Selain bermanfaat untuk mengelola hak akses, penggunaan teknologi ini bermanfaat untuk kegiatan forensik, jika diperlukan untuk melakukan investigasi apabila ditemukan indikasi aktivitas yang mencurigakan oleh pengguna.

Pengawasan dan Respons Keamanan

Perusahaan harus mempertimbangkan kebutuhan untuk memantau dan merespons ancaman keamanan dengan cepat. Hal ini melibatkan pemantauan kegiatan untuk mendeteksi aktivitas mencurigakan atau serangan yang sedang berlangsung.

Memiliki tim respons keamanan yang siap tanggap dan prosedur respons keamanan yang ditetapkan, akan memastikan bahwa perusahaan dapat mengatasi serangan keamanan dengan cepat dan mengurangi dampak yang mungkin terjadi.

Kesimpulan

Keamanan adalah hal penting yang harus diperhatikan ketika memutuskan untuk menggunakan layanan komputasi awan publik. Perusahaan harus menyadari risiko keamanan yang terkait dengan cara mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk melindungi sistem, infrastruktur, maupun data-data mereka.

Memilih penyedia layanan komputasi awan yang andal, mengimplementasikan praktik keamanan terbaik, serta mempertimbangkan aspek keamanan. Misalnya, manajemen identitas dan akses, serta pemantauan dan respons keamanan yang akan membantu perusahaan mengurangi potensi serangan siber dan meminimalisir kemungkinan risiko yang bisa terjadi.

Share this article
Shareable URL
Next Post

Pentingnya Aspek Keamanan pada Layanan Komputasi Awan Publik

Comments 1
  1. Effortless comfortable full leather lining eye-catching unique detail to the toe low ‘cut-away’ sides clean and sleek. Polished finish elegant court shoe work duty stretchy slingback strap mid kitten heel this ladylike design.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read next